Bangun Fasilitas Kantor Lebih Baik, Anggota Koramil Balongpanggang Saling Bekerjasama dan Kompak

    Bangun Fasilitas Kantor Lebih Baik, Anggota Koramil Balongpanggang Saling Bekerjasama dan Kompak

    GRESIK - Terus berbenah sarana dan prasarana yang tersedia di Kantor. Anggota Koramil 0817/09 Balongpanggang secara gotong-royong dan bekerjasama membangun fasilitas kamar mandi yang layak di Makoramil Balongpanggang, Kab. Gresik. Sabtu (14/10/2023).

    Menurut salah seorang anggota yakni Sertu Purwanto mengatakan, pembangunan sarana kamar mandi yang baik ini guna menyediakan fasilitas dan kenyamanan bagi para anggota dan warga masyarakat yang akan bertamu ke Kantor Makoramil Balongpanggang.

    "Agar lebih nyaman, bersama-sama kita saling bekerjasama membangun fasilitas kamar mandi yang baik, " terangnya.

    Babinsa Sertu Purwanto mengungkapkan bahwa pembangunan sarana kamar mandi juga untuk menyiapkan apabila warga membutuhkan air, selain itu guna memberikan kenyamanan bagi para tamu yang berkunjung ke Makoramil.

    "Untuk saat ini sudah terbangun hingga pemasangan atap kamar mandi, kemudian lanjut finishing dengan pemberian pintu dan pengecatan, " kata Sertu Purwanto.

    Dengan kekompakan para anggota dalam bekerjasama, semoga hingga akhir bulan ini pembangunan fasilitas kamar mandi di Kantor Makoramil Balongpanggang akan segera terselesaikan. (Pen0817)

    gresik
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Datangi Tempat Pelelangan Ikan Desa Watu...

    Artikel Berikutnya

    Semangat Dandim 0817/ Gresik Berikan Wawasan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati

    Ikuti Kami